Kamis, 02 Agustus 2012

tikus mencit

Salah satu jenis tikus putih yang banyak dikembangbiakan saat ini adalah jenis tikus mencit.Selain imut dan lucu memelihara tikus ternyata sangat mudah. Makanannya apa saja dan mudah perawatannya. Setelah beberapa lama dipelihara, tikusnya mulai beranak pinak. Awalnya cuma lahir beberapa ekor ‘cindil’ (anak tikus). Lama kelamaan satu induk bisa melahirkan sampai 10 ekor cindil. Lama kelamaan jumlah tikus putih semakin banyak. harga untuk 5 ekor dihargai 10.000. Memang tidak mahal, tetapi faktor kalinya yang sangat banyak. Akan tetapi kalau kita membeli dipasaran bisa di hargai Rp 5000 per ekor Memelihara tikus sangat mudah sekali. Tikus putih hanya perlu ditempatkan di bak-bak plastik sederhana. Bak-bak ini bisa ditempatkan di rak-rak sederhana.atau bisa juga ditempatkan dikandang berukuran besar serta diberi tempat sembunyi seperti potongan bambu,paralon atau apa saja yang bisa untuk bersembunyi ,akan tetapi kita harus memilih indukan yang benar benar baik (tidak kanibal). Makanannya sangat mudah karena semua makanan akan dimakan ( nasi.dedak roti dll) Tikus beranak pinak dengan cepat. Tikus muda sekali melahirkan bisa 4 ekor cindil. Yang dewasa bisa sampai 10 ekor cindil sekali melahirkan. Kalau punya beberapa induk bisa dihasilkan ratusan cindil setiap bulannya. dan bila kita jual tinggal mengkalikan saja hasilnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar